RILEKSASI DAN HIPNOTERAPI


Pernahkah Anda merasakan beban di pundak hilang seketika saat melihat hijaunya hutan? Atau angin sejuk pegunungan yang berhembus di sekeliling leher membuat emosimu membaik saat terjebak dalam pikiran negatif yang berulang? Itu merupakan kekuatan alam untuk memulihkan suasana batin kita.

Terhubung dengan pesona alam merupakan kondisi alamiah manusia sejak dahulu. Ribuan tahun yang lalu, alam adalah rumah bagi manusia. Sebelum adanya bangunan tinggi yang mencakar langit, manusia tinggal dan bersentuhan langsung dengan alam ( Tanpa Jaga Jarak Dengan Alam ).

Ketika memasuki Adaptasi Kebiasaan Baru  Pandemi Covid-19, Sudah saatnya Anda  melakukan solo traveling, melepaskan beban dan penat untuk merileksasi tubuh dan pikiran  dengan menghadirkan rasa nyaman  saat melihat panorama keindahan alam, merasakan hawa kesejukan , dan mendengarkan suara kicauan burung hutan dan gemericik air terjun.  Karena bagi manusia alam adalah rumah.

Sanggar Alam Selo Bonang menawarkan Terapi Rileksasi ( Inner Self ) Dan Hipnoterapi sembari Anda  menikmati  pemandangan pesona alam lembah batu bernyanyi. Terapi Deep Relax Dan Hipnoterapi adalah suatu proses alamiah yang aman dan nyaman, dapat digunakan untuk mencapai ketenangan batin, kedamaian hati dan membantu pemulihan kesehatan tubuh.

 Sesi ini dapat bermanfaat untuk :

  1. Mencapai relaksasi sempurna dan ketenangan batin
  2. Memicu respon penyembuhan alami dari dalam diri Anda
  3. Memperoleh kualitas tidur yang lelap dan menyegarkan
  4. Meningkatkan daya tahan dan vitalitas tubuh
  5. Membantu meregangkan otot dan memulihkan aktifitas syaraf, melepaskan ketegangan pada tubuh dan pikiran, serta  mengaktifkan mekanisme dan kecerdasan      penyembuhan      alami dalam    diri Anda
  6. Membantu melepaskan emosi negatif dan  kelelahan mental.

Disini Anda akan dipandu untuk melakukan rileksasi  dan mulai mengharmoniskan tubuh, jiwa dan pikiran Anda secara alami melalui sugesti penyembuhan positif pada tubuh fisik (setiap sel, jaringan, organ, saraf, kelenjar dan fungsi tubuh), tubuh halus (pusat dan jalur energi tubuh) serta pikiran (aspek sadar dan bawah sadar) dan jiwa Anda agar mengharmoniskan dirinya secara alamiah dan nyaman.

Prosesnya sederhana cukup 20 - 35 Menit ,  dapat berjalan dengan mudah, nyaman, praktis dan diiringi dengan ciri khas  suara alam sekitar yang menenangkan dan menggugah kenyamanan suasana batin Kita.


Facebook Twitter RSS